Fax:(0274) 565639    humas@sardjitohospital.co.id
Germas BLU Berakhlak kars

Berbagi Pengetahuan Farmakoterapi Bersama Prof Katja Taxis

SARDJITO NEWS – Guna meningkatkan pengetahuan serta ketrampilan dalam bidang farmakoterapi, RSUP Dr. Sardjito menggelar Workshop Pharmacotherapy bertemakan Pharmacotherapy Intervention to Improve Patient Safety in Hospital. Kegiatan yang diadakan pada Kamis (18/10) di Ruang Kuliah 6 Gedung Diklat Lt.4 RSUP Dr. Sardjito ini menghadirkan Prof Katja Taxis, MPharm, MSc, PhD dari Groningen University yang merupakan profesor di bidang farmakoterapi, farmakoepidemiologi dan farmakoekonomi. Sebanyak 35 peserta yang berasal dari perawat bangsal, farmasis serta peserta didik antusias mengikuti workshop yang dimoderatori oleh dr. Jarir At Thobari, DPharm, PhD dari Departemen Farmakologi dan Terapi/CE&BU FKKMK UGM.

Workshop farmakoterapi ini menyoroti pentingnya kolaborasi dokter, perawat dan farmasis dalam penggunaan obat yang rasional. Terlebih karena pasien di RSUP Dr. Sardjito  memiliki problem atau penyakit yang kompleks sehingga membutuhkan penanganan beberapa dokter spesialis yang akan memberikan  peresepan obat lebih banyak lagi. Sistem kolaborasi menjadi hal yang penting untuk mereview penggunaan obat baik dari dokter yang merawat, farmasis dan keperawatan dengan tujuan agar dapat meminimalisir jumlah, efek samping, dan interaksi obat serta meningkatkan patient safety yang didukung inovasi-inovasi terkini seperti Electronic Prescribing, Drug Burden Index dan Risk Management Analysis. (HbM)

Author Info

Tim Kerja Hukum & Humas

Tim Kerja Hukum dan Hubungan Masyarakat RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta

No Comments

Comments are closed.