Fax:(0274) 565639    humas@sardjitohospital.co.id
Germas BLU Berakhlak kars

UPT Kemenkes Jalin Kekompakan Dalam Turnamen Sepak Bola SARDJITO CUP I

RSUP Dr. Sardjito, Yogyakarta – Plt. Direktur Utama RSUP Dr. Sardjito, dr. Mochammad Syafak Hanung, Sp.A. MPH. meresmikan pembukaan turnamen sepak bola SARDJITO CUP I di Stadion Kridosono, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta Sabtu, (26/8). Turnamen sepak bola yang akan berlangsung selama 2 hari hingga tanggal 27 Agustus 2017 ini turut dihadiri oleh jajaran Direksi Direktur Medik dan Keperawatan, Direktur SDM dan Pendidikan RSUP Dr. Sardjito, Direktur Utama RSUP Dr. Kariadi Semarang, Direktur Utama RSUP Dr. Suradji Tirtonegoro Klaten dan beberapa pejabat Rumah Sakit yang bertanding. Sardjito Cup merupakan turnamen persahabatan sepak bola antar UPT Kementerian Kesehatan pertama kali diselenggarakan oleh RSUP Dr. Sardjito yang diikuti oleh 6 tim peserta dari RSUPN Cipto Mangunkusumo, RSUP Dr. Sardjito, RSUP Kariadi, RSUP Fatmawati, RSUP Suradji Tirtonegoro dan RSUP Hasan Sadikin.

Sardjito Cup merupakan merupakan ajang turnamen sepak bola persahabatan antar UPT Kementerian Kesehatan dan diwacanakan akan digelar secara rutin setiap tahunnya oleh RSUP Dr. Sardjito. Adapun tema turnamen ini adalah “Melalui Olah Raga Sepak Bola, Kita Jalin Persahabatan dan Persaudaraan antar UPT Kemenkes Guna Menyiapkan RS Rujukan Nasional”. Selain mempererat persaudaraan, turnamen sepak bola ini diselenggarakan dalam rangka membangun sinergi komunikasi sesama UPT Kementerian Kesehatan.

“Sepak bola adalah bagian yang tidak dapat terpisahkan dari kebudayaan manusia jaman sekarang. Sepak bola bersifat universal dan disukai masyarakat global. Untuk itu, tidak menutup kemungkinan turnamen sepak bola ini tahun depan akan digelar lebih luas mengingat banyak rumah sakit yang antusias.”, dr. Moch. Syafak Hanung

Adapun dalam Turnamen Sardjito Cup ini dibagi menjadi dua group yakni Group A yang terdiri dari RSUPN Cipto Mangunkusumo, RSUP Dr. Sardjito dan RSUP Kariadi. Sedangkan Group B terdiri dari RSUP Fatmawati, RSUP Suradji Tirtonegoro dan RSUP Hasan Sadikin. Masing-masing juara Group nantinya akan memperebutkan posisi peringkat 1 hingga 6. Berdasarkan klasemen babak penyisihan pada Sabtu (26/8), tim dengan perolehan gol terbanyak dalam masing-masing grup akan saling bertanding untuk memperebutkan Juara 1 dan 2 pada pertandingan final, Minggu (27/8)

 

Author Info

Tim Kerja Hukum & Humas

Tim Kerja Hukum dan Hubungan Masyarakat RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta

No Comments

Comments are closed.