Fax:(0274) 565639    humas@sardjitohospital.co.id
Germas BLU Berakhlak kars

Peran RSUP Dr. Sardjito Dalam Bidang Pendidikan Kesehatan

SARDJITONEWS- Peran RSUP Dr. Sardjito tidak hanya dalam bidang pelayanan kesehatan tetapi juga pendidikan di bidang kesehatan. Sebagai wujud komitmen tersebut, RSUP Dr. Sardjito terus memberi sambutan baik kepada instansi kesehatan atau rumah sakit lain yang ingin melakukan studi banding. Tak heran, setiap hari Kamis minggu pertama dan ketiga, RSUP Dr. Sardjito selalu menerima kunjungan studi banding dari berbagai instansi kesehatan.

Seperti yang dilakukan oleh Bagian Promosi Kesehatan (Promkes) RSUP Dr. Sardjito yang hari ini, Kamis (20/12) memberikan materi mengenai pengelolaan promosi kesehatan di rumah sakit kepada 5 peserta studi banding dari RS. Panti Rapih. Materi pengelolaan promkes tersebut antara lain mengenai bagaimana manajemen promkes di RSUP Dr. Sardjito, komunikasi efektif di promkes, pengelolaan media promkes, peran PKRS dalam akreditasi rumah sakit, peran PKRS dalam meningkatkan mutu dan keselamatan pasien dan bagaimana manajemen promkes dalam asuhan pasien.

Selain dari RS. Panti Rapih, RSUP Dr. Sardjito juga menerima studi banding dari RSKIA Sadewa. Berbeda dengan RS. Panti Rapih, RSKIA Sadewa melakukan studi banding guna meningkatkan pengetahuan di bidang teknologi reproduksi berbantu. Dalam hal ini, dilakukan di Klinik Infertilitas Permata Hati RSUP Dr. Sardjito. Adapun peserta studi banding dari RSKIA Sadewa sejumlah 4 orang. Harapannya, studi banding ini terus berlanjut sehingga dapat meningkatkan kualitas SDM dan terwujudnya pelayanan yang baik tidak hanya bagi RSUP Dr. Sardjito tetapi bagi seluruh instansi kesehatan dalam negeri maupun luar negeri.

Author Info

Tim Kerja Hukum & Humas

Tim Kerja Hukum dan Hubungan Masyarakat RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta

No Comments

Comments are closed.