Fax:(0274) 565639    humas@sardjitohospital.co.id
Germas BLU Berakhlak kars

Apa itu Insomnia?

Anda mengalami gangguan tidur? Sejak kapan anda mengalami keluhan ini? Apakah setiap hari atau kadang kadang saja pada saat anda banyak fikiran atau sedang stress? Apakah gangguan tidur itu sampai mengganggu aktifitas anda? seperti letih lemah lesu bahkan mempengaruhi emosi anda. Kalau iya, mungkin anda mengalami gangguan tidur yang dikenal dengan insomnia.

Insomnia yaitu adalah kondisi ketika seseorang mengalami sulit tidur atau butuh waktu yang lama untuk bisa tidur. Kondisi lain yang bisa dialami adalah anda terbangun di malam hari dan tidak bisa tidur kembali. Kondisi ini tentu akan berdampak pada aktifitas anda keesokan harinya seperti menurunnya produktivitas kerja.

Apakah tanda dan gejala dari gangguan tidur? Anda bisa lihat tanda tanda di bawah ini dan kemudian cocokkan dengan kondisi yang anda alami dalam kehidupan sehari-hari :

  • Kesulitan untuk memulai tidur pada malam hari
  • Sering terbangun pada tengah malam atau bangun terlalu pagi
  • Bangun tidur dengan tubuh yang lelah
  • Sering mengantuk dan kelelahan di siang hari
  • Cepat marah depresi atau cemas
  • Kesulitan dalam berkonsentrasi, sulit fokus dan sulit mengingat
  • Sakit kepala dan kepala terasa tegang
  • Rasa tertekan pada perut dan usus
  • Kekhawatiran akan tidur

Ada beberapa penyebab insomnia. Penyebab insomnia ada yang bisa kita hindari dan ada yang tidak bisa kita hindari. Hal-hal yang berhubungan dengan pekerjaan sehari-hari tentunya sulit untuk kita hindari. Adapun penyebab insomnia antara lain stress, ritme sirkardian atau jam biologis yang terganggu misalnya saat bepergian ke luar negeri, serta perubahan pola tidur karena shift kerja. Penyebab yang lain bisa karena pola tidur yang tidak tentu, aktivitas menggunakan laptop, menonton TV atau yang membuat anda terus menerus menatap layar. Terlalu banyak makan di malam hari, kecemasan, penyakit kronis misal panyakit jantung, kanker, diabetes, serta kebiasan mengkonsumsi kafein, nikotin dan alkohol juga bisa menjadi penyebab insomnia.

Cara – cara di bawah ini bisa membantu anda untuk mengatasi masalah insomnia anda :

  • Luangkan waktu untuk relaksasi misalnya dengan mandi air hangat, yoga dan mendengarkan musik dengan irama yang pelan dan lembut
  • Mengkonsumsi makanan yang sehat, hindari konsumsi makanan dengan kandungan lemak yang tinggi dan karbohidrat komplek menjelang tidur
  • Menciptakan kamar tidur yang nyaman misal membuat kamar lebih redup, mengatur suhu, menggunakan aroma terapi, menempatkan televisi, laptop maupun komputer di luar kamar tidur
  • Menerapkan gaya hidup sehat dengan mengatur pola makan, olah raga ringan secara rutin selama 30 menit teratur bisa jogging, berenang dan yoga
  • Menghindari konsumsi minuman beralkohol dan berkafein
  • Menghindari merokok sebelum tidur
  • Usahakan tidur dan bangun di jam yang sama
  • Selalu berpikir positif
  • Jika dengan cara tersebut anda masih mengalami sulit tidur segera konsultasikan ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat

Dari pemaparan di atas dapat kita lihat bahwa gangguan tidur itu dapat kita hindari yaitu dengan menerapkan pola hidup sehat, hindari stress yang berlebihan, dengan belajar mengelolanya dengan lebih baik. Bagi anda yang sedang mengalami insomnia semoga pemaparan ini bisa membantu. Terima kasih.

Author Info

Tim Kerja Hukum & Humas

Tim Kerja Hukum dan Hubungan Masyarakat RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta

No Comments

Comments are closed.