Fax:(0274) 565639    humas@sardjitohospital.co.id
Germas BLU Berakhlak kars

GUNAKAN “PLATARAN SEHAT” KEMENKES, RS SARDJITO ADAKAN WORKSHOP PELAYANAN PRIMA BAGI PEGAWAI

Tanggal 14 s/d 15 Maret 2024 telah dilaksanakan Workshop Pelayanan Prima Bagi Pegawai RS Sardjito dengan Menggunakan LMS Kemenkes Pelataran Sehat. Workshop ini diperuntukan untuk Calon Narasumber dan instruktur Workshop dan Pelatihan Pelayanan Prima di RSUP Dr. Sardjito.

Metode Pengembangan SDM melalui pelayanan Prima dilaksanakan dengan 3 Metode :
1. Workshop Pelayanan Prima untuk Narasumber dilaksanakan secara luring dengan peserta 40 orang
2. Workshop Pelayanan Prima untuk pegawai sebanyak 9 Batch dengan peserta 200 orang dengan metode daring.
3. Pelatihan Pelayanan Prima untuk Agent Of Change, Front liner dan pegawai lain yang dianggap dapat menjadi Role Model sebanyak 7 Batch dengan peserta 30 orang, dengan metode blended.

Pengembangan Kompetensi SDM melalui Pelatihan dan Workshop Pelayanan Prima ini diharapkan dapat meningkatkan Pelayanan yang melebihi ekspektasi kepada masyarakat, sehingga dapat memuaskan masyarakat dalam menerima pelayanan dari Civitas Hospitalia RS Sardjito.

Author Info

Tim Kerja Hukum & Humas

Tim Kerja Hukum dan Hubungan Masyarakat RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta

No Comments

Comments are closed.